Blogroll

Interview Antariksa eps. II - Teleskop

Interview Antariksa eps. II
Yohohohoi... kembali lagi dalam acara interpiu antariksa episode ke dua. Kali ini kita akan ngomongin soal teleskop.. oke... langsung ajah...

gugusanastronomi.org: Pringisi?

Gast Lab: yaaa.... Permisi seharusnya,,

gugusanastronomi.org: hehehe... iya,, emang sengaja... heehehehe.. mari ngobrol-ngobrol dulu,, boleh

Gast Lab: okolole... ayo ngobrol-ngobrol..

gugusanastronomi.org: kali ini tema kita tentang teleskop kakak,, nurut kakak nieh apa sieh teleskop itu?

Gast Lab:  Teleskop itu merupakan alat untuk melihat benda-benda jauh.



gugusanastronomi.org: oOOOooOO.... bisa cerita dikit deh mengenai teleskop kakak!

Gast Lab: Bisa. Pada awalnya, teleskop pertama kali di temukan oleh Hans lippershey dengan perbesaran 3x saja. Di mana teleskop Hans ini kemudian di kembangkan oleh Galileo Galilei. Hal ini merupakan kemajuan loh di bidang astronomi. Bagaimana tidak, coba bayangin kalo sampai sekarang ga da teleskop, cape deh buat mengamati benda langit nun jauh di mato.

gugusanastronomi.org: yayayaya... (sambil manggut-manggut)

Gast Lab: Pada intinya inilah gebrakan baru dalam dunia astronomi, yang merupakan terobosan teknologi modernisasi dalam ilmu astronomi. Dengan penemuan ini, banyak misteri yang tersingkap. Diantaranya, orbit benda planet, kemudian adalagi masalah satelit alami. Semula orang cuma ngerti bulan aja, sampai teknologi teleskop ini ditemukan orang ngerti ternyata jupiter juga memiliki satelit, saturnus memiliki telinga, cincin maksudnya. Iya loh pada waktu pertama kali Galileo menangkap citra saturnus, dikiranya ia memiliki telinga... tapi hal itu telah diperbaiki bahwa saturnus itu bercincin bukannya bertelinga...

gugusanastronomi.org: Newton katanya juga membuat teleskop yah...

Gast Lab: yuhuuu.. exactly.. Newton membuat teleskop dengan menggunakan cermin yang dikenal dengan nama teleskop reflektor, yang nantinya akan dijelaskan di Gugusan Astronomi . Selain itu teleskop ini dikenal juga dengan nama teleskop newtonian.

gugusanastronomi.org: Terus... (penasaran)
 
Gast Lab: Terus nabrak... lha gimana to?

gugusanastronomi.org: maksudnya sieh untuk sekarang..
 
Gast Lab: untuk sekarang teknologinya sudah maju, dimana telekop yang semula didirikan dengan rancang bangun  based grounded observatorium  menjadi space telescope observatorium alias teleskop lepas landas. Apa ga keren tuh. Semula dibuat teleskop raksasa di bumi, seperti teleskop buatan hubble di Mount Wilson dan Mt. Paloma. Oleh karena jasa dari hubble terhadap perkembangan astronomi, maka dibuatlah teleskop lepas landas yang didedikasikan dengan namanya yakni Hubble Space Telescope.

gugusanastronomi.org: Di luar angkasa ya itu?
 
Gast Lab: ya iyalah... dengan asumsi bahwa diluar angkasa itu bersih, terbebas dari halangan (noise), khususnya atmosfer bumi. eh iya loh biasanya citra gambar dari antariksa di biaskan oleh atmosfer. Sehingga dengan dibuatnya teleskop lepas landas Pencitraannya jelas. Pertama kali konsep ini di kemukakan oleh Spitzer.

gugusanastronomi.org: keren ya..
 
Gast Lab: Ada lagi yang ga kalah keren yakni teleskop spitzer, dimana teleskop ini berbasis inframerah. Juga ada yang namanya teleskop luar angkasa Chandra. Teleskop ini berbasis sinar X, guna meneliti alam semesta melalui gelombang elektromagnetik sinar X.

gugusanastronomi.org: wah keren keren keren.. oke gitu dulu ngobrol-ngobrol dari kita untuk kali ini. Terima kasih atas waktunya untuk ngobrol-ngobrol pada gast lab..
 
Gast Lab: iya sama-sama... apakah kita akan ngobrol-ngobrol lagi?

gugusanastronomi.org: bisa diatur.... wani piro?
 
Gast Lab: (benturin kepala ke tembok)

Demikian  wawancara dari kami... sampai jumpa lagi dalam channel yang sama dan dalam program 'Interview Antariksa' selanjutnya....

Yuuuks mareeee

0 comments: